Manusia dan Cinta Kasih ( abcd rasa)
Didalam siklus kehidupan dibumi khususnya pada manusia,
tidak terlepas dari cinta dan kasih . Mengapa? Cinta dan kasih membuat
kehidupan manusia dapat berjalan, sulit rasanya jika manusia untuk berinteraksi
atau sekedar memanfaatkan alam yang ada jika harus tanpa cinta dan kasih.
A. Cinta
Cinta adalah emosi yang berasal dari kasih sayang
yang kuat dan rasa tertarik terhadap suatu objek (dapat berupa apa saja seperti
manusia, hewan, tumbuhan, alat-alat dan lain sebagainya) dengan cenderung ingin
berkorban, memiliki rasa empati, perhatian, kasih sayang, ingin membantu dan
mau mengikuti apapun yang di inginkan oleh objek yang di cintainya.
Sebenarnya cinta itu sulit untuk di definisikan karena sifatnya subjektif jadi
setiap individu dapat memiliki pemahaman yang berbeda mengenai cinta,
tergantung bagaimana ia menghayati, merasakan, menyimpulkannya dari pengalaman
yang dialaminya.
Pada
hakikatnya manusia diberikan cinta oleh tuhan untuk selalu mengingatnya dan
mendahulukannya karena tuhan menciptakan cinta supaya kita dapat belajar banyak
hal yang membuat kita tahu kepada siapa kita akan kembali.
Contoh
bentuk perlakuan manusia dengan cinta diantaranya ;
1.
Cinta kepada diri sendiri,
2.
Cinta kepada orang tua,
3.
Cinta kepada hewan peliharaan,
4.
Cinta kepada tumbuhan disekeliling rumah,
5.
Cinta kepada negara,
6.
Cinta kepada tuhan yang maha esa
Dan
lain sebagainya
Cinta
membuat rasa kasih dan sayang saling mengisi namun kasih sayang bukan jenis
cinta. Kasih sayang menurut kamus umum bahasa Indonesia karangan W.J.S
Poerwadaminta yaitu perasaan sayang, perasaan cinta atau perasaan suka
pada seseorang. Kasih sayang ini merupakan pertumbuhan dari cinta. Dalam kasih
sayang sadar atau tidak dituntut tanggung jawab, pengorbanan, kejujuran, saling
percaya, saling pengertian, saling terbuka, sehingga keduannya
merupakan suatu kesatuan yang utuh.
Contohnya,
seorang remaja menjadi frustasi, morfinis, berandalan dan sebagainya itu
disebabkan karena kekurangan perhatian dan kasih sayang dalam kehidupan
keluarga.
Kemesraan berasal dari kata mesra
yang berarti sangatlah erat (karib). Mesra juga dapat diartikan sebagai suatu
proses hubungan yang erat. Secara istilah, kemesraan dapat diartikan sebagai
suatu keadaan dimana kita memiliki hubungan yang sangat erat kepada seseorang,
dan kita merasa sangat nyaman bila di dekatnya.
B.
Pemujaan
Pemujaan
adalah dimana kita memuja atau mengagungkan sesuatu yang kita senangi.Pemujaan
dapat dilakukan dalam berbagai aspek seperti memuja pada leluhur,memuja pada
agama tertentu dan kepercayan yang ada.seperti Pemujaan pada
leluhuradalah suatu kepercayaa bahwa para leluhur yang telah meninggal masih
memiliki kemampuan untuk ikut mempengaruhi keberuntungan orang yang masih
hidup. Dalam beberapa budaya Timur, dan tradisi penduduk asli Amerika, tujuan
pemujaan leluhur adalah untuk menjamin kebaikan leluhur dan sifat baik pada
orang hidup, dan kadang-kadang untuk meminta suatu tuntunan atau bantuan dari
leluhur. Fungsi sosial dari pemujaan leluhur adalah untuk meningkatkan
nilai-nilai kekeluargaan, seperti bakti pada orang tua, kesetiaan keluarga,
serta keberlangsungan garis keturunan keluarga.
C.
Belas Kasih
Belas
kasih merupakan sesuatu yang sangat dibutuhkan oleh manusia. Belas kasih bukan
hanya tentang finansial.Contohnya di jalan raya, walau kita sudah berhati-hati
dan berusaha menaati peraturan lalu lintas,jika ada satu orang saja yang tidak
berbelas kasih kepada kita dan berniat jahat pada kita,bisa saja kita celaka.
Contoh kasus lain seperyi bom bali, korupsi, bom dikedutaan Australia dan masih
banyak lagi
D.
Cinta Kasih Erotis
Cinta
kasih erotis yaitu kehausan akan penyatuan yang sempurna, akan penyatuan dengan
seseorang lainnya. cinta kasih erotis bersifat ekslusif, bukan universal,
pertama-tama cinta kasih erotis kerap kali di campurbaurkan dengan pengalaman
yang dapat di eksplosif berupan jatuh cinta. Tetapi seperti yang telah
dikatakan terlebih dahulu , pengalaman intimitas, kemesraan yang tiba-tiba ini
pada hakekatnya hanya sementara
Tapi
apakah setiap cinta, kasih sayang, mesra, memuja, berbelas kasih, bahkan
soal "erotis" pada setiap objek mendapat perlakuan yang sama? Tentu
tidak, maka dari itu pentingnya untuk memahami perwujudannya dalam kehidupan
agar tak ada singgungan yang fatal.
Manusia
tidak akan dapat terpisahkan dari Cinta kasih dan sayang.Cinta kasih memiliki
tiga elemen yaitu keterikatan, keintiman dan kemesraan atau sering juga di
sebut Segitiga Cinta yang satu sama lain harus sinergi, selaras, seimbang satu
sama lain.
Cinta
itu mulia, bisa sangat indah, cinta itu sebuah kebahagiaan, tetapi manakala
cinta itu tidak sesuai dengan apa yang diharapakan, apa yang diperkirakan dan
apa yang didambakan bertolak belakang dari kenyataaan yang sudah terlanjur
tercipta dalam angan-angan maka cinta bisa sangat menyakitkan dan menimbulkan
penderitaan yang luar biasa.
Cinta
berawal dari mata?masa sih? ga juga ko hehe
"CINTALAH YANG SEWAJARNYA PADA YANG SEHARUSNYA DIWAJARKAN,
CINTALAH DENGAN SANGAT MENCINTAI PADA YANG SEHARUSNYA YANG PALING
DICINTAI"
SUMBER
:
https://yudhatri.wordpress.com/2011/04/06/pengertian-cinta-kasih-kasih-sayang-kemesraan-dan-pemujaan/
http://ibd99.blogspot.co.id/2012/12/makalah-manusia-dan-cinta-kasih.html
https://spajie.blogspot.co.id/2015/05/tugasiii-ilmubudaya-dasar-manusia-dan.html
http://hadidwicahyadi.blogspot.co.id/



Komentar
Posting Komentar